10 Venue Pernikahan yang Rekomended di Jakarta

Salah satu persiapan yang harus di lakukan oleh calon pengantin yaitu menentukan wedding venue. Venue pernikahan memainkan peranan penting agar serasi dengan dekorasi. Terlebih jika anda mengusung konsep pernikahan tradisional, pemilihan venue pernikahan haruslah di sesuaikan dengan tema pernikahan tersebut. Jika anda sedang mencari venue pernikahan untuk acara pesta pernikahan, berikut ini parasayu akan memberikan pilihan tempat yang bagus untuk anda gunakan.

Sebelum lanjut, ada sedikit informasi untuk calon mempelai pengantin. Jika anda sedang mencari make up artist profesional untuk prewedding, pesta dan rias pengantin. Anda dapat menggunakan MUA Parasayu. Dengan MUA yang berpengalaman dan berkualitas, tentu hasil riasan pada hari pernikahan akan tampak cantik memukau. Untuk informasi lebih lanjut, anda dapat menghubungi MUA Parasayu dinomor telepon/WA 0895404100004 atau menghubungi website https://mua.parasayu.net/.

Pilihan Venue Pernikahan yang Rekomended

Saat ini banyak sekali venue pernikahan yang menawarkan berbagai fasilitas yang bagus untuk menggelar pesta pernikahan. Bagi anda yang sedang mencari tempat pernikahan, berikut ini ada rekomendasi tempat pernikahan yang dapat anda gunakan.

  1. Gedung Arsip Nasional

venue pernikahan

Venue pernikahan yang pertama yaitu Gedung Arsip Nasional. Tempat pernikahan ini mempunyai dua area yang dapat di gunakan, yaitu area indoor dan outdoor. Area indoor yang terdapat di Gedung Arsip Nasional terlihat sangat klasik seperti tempo dulu. Sedangkan untuk area outdoor, Gedung Arsip Nasional mempunyai pemandangan taman hijau yang sangat bagus dan terawat.

Jika anda mengusung konsep pernikahan garden party wedding tempat ini sangat cocok untuk anda gunakan. Selain itu, fasilitas yang terdapat pada Gedung Arsip Nasional sangat bagus untuk menggelar pesta pernikahan. Dari ruang rias penganti, sound system, kursi dan yang lainnya semua tersedia di tempat ini. Dan yang tidak kalah penting, di tempat ini juga terdapat area parkir yang cukup luas.

Selain itu, akses menuju Gedung Arsip Nasional sangat mudah di jangkau. Bisa di katakan Gedung Arsip Nasional terletak di lokasi yang strategis. Jika anda tertarik untuk menggelar acara pernikahan di sini, anda dapat mengunjungi Gedung Arsip Nasional di alamat Jl. Gajah Mada No.111, RT.1/RW.1, Krukut, Kec. Taman Sari, Kota Jakarta Barat.

  1. Manggala Wanabakti

venue pernikahan

Selanjutnya ada tempat pernikahan yang bernama Manggala Wanabakti. Lokasi dari tempat pernikahan ini sangat strategis yang mudah di akses dari berbagai arah. Manggala Wanabakti terletak di dalam komplek pemerintahan dekat dengan kawasan DPR/MPR. Di tempat ini terdapat 3 area yang sering di jadikan venue pernikahan untuk calon pengantin.

Ketiga tempat tersebut adalah ruangan auditorium, ruangan rimbawan 1 dan ruangan rimbawan 2. Setiap ruangan tersebut mempunyai kapasitas yang berbeda-beda. Jadi jika anda membutuhkan kapasitas gedung yang dapat menampung tamu hingga 2500 tamu, maka ruangan auditorium dapat anda gunakan. Namun jika anda hanya membutuhkan ruangan yang dapat menampung tamu hingga 1500 tamu, maka ruangan rimbawan dapat anda gunakan. Begitupun jika anda berencana menggelar pesta pernikahan dengan jumlah tamu ratusan, maka ruangan rimbawan 2 cocok untuk anda gunakan.

  1. Felfest UI

venue pernikahan

Kemudian ada tempat pernikahan outdoor yang bernama Felfest UI. Di tempat ini terdapat dua area yang dapat di gunakan sebagai venue pernikahan. Area Indoor dan Outdoor terdapat pada venue Felfest UI. Jika anda menggunakan tempat outdoor dari Felfest UI maka pemandangan danau yang indah serta taman yang hijau menjadi keunggulannya.

Selain pemandangan yang indah, Felfest UI juga teletak di lokasi yang strategis dan mudah di jangkau dari berbagai arah. Sehingga dapat memudahkan para tamu undangan untuk menuju tempat pernikahan.

Jika anda tertarik untuk menggunakan Felfest UI sebagai tempat pesta pernikahan, anda dapat mengunjungi alamat Kampus UI, Jl. Prof. DR. Miriam Budiardjo, RW.3, Srengseng Sawah, Kec. Jagakarsa, Kota Jakarta Selatan.

  1. Hidden Paradise

venue pernikahan

Tempat pernikahan yang selanjutnya bernama Hidden Paradise. Tempat ini merupakan salah satu tempat favorit bagi calon pengantin dalam melangsungkan pesta pernikahannya. Taman yang indah serta rimbunnya pepohonan di Hidden Paradise membuat konsep wedding garden party sangat cocok di selenggarakan di tempat ini.

Selain itu, kapasatas dari Hidden Paradise juga cukup besar yaitu dapat menampung hingga 1000 tamu undangan. Fasiltas yang terdapat pada Hidden Paradise juga sangat bagus untuk menggelar acara pernikahan. Dari ruang rias pengantin, sound system hingga area parkir yang cukup luar terdapat di Hidden Paradise. Adapun alamat dari Hidden Paradise yaitu Jl. Kayu Putih Raya, Jl. Pd. Cabe Raya No.8, Cinangka, Kec. Sawangan, Kota Depok.

  1. Soehanna Hall

venue pernikahan

Venue pernikahan yang selanjutnya yaitu Soehanna Hall. Tempat ini biasa di gunakan untuk menggelar acara-acara besar, seperti acara pertemuan, konser musik dan acara pesta pernikahan. Tempat ini mempunyai ballroom yang biasa di gunakan sebagai tempat pernikahan. Design interior dari ballroom ini di dominasi dengan warna coklat dengan banyaknya ornamen kayu yang terdapat pada tempat ini. Sehingga sangat cocok jika untuk menggelar pesta pernikahan dengan tema rustic.

Selain itu, Soehanna Hall terkenal dengan audio yang bagus untuk menampilkan hiburan. Hal ini dapat kita lihat dari banyaknya event musik yang menggelar acara di tempat ini. Untuk fasilitas pendukung acara pesta pernikahan juga terbilang sangat bagus. Jika anda tertarik untuk menggelar acara pesta pernikahan di tempat ini, anda dapat mengunjungi alamat The Energy Building, SCBD Lot Jl. Jend. sudirman kav 52-53 No.11A, RT.5/RW.3, Senayan, Kec. Kby. Baru, Kota Jakarta Selatan.

  1. Balai Samudera

venue pernikahan

Selanjutnya ada tempat pernikahan yang bernama Balai Samudera. Jika anda sedang mencari tempat pernikahan yang mewah di Jakarta Utara, maka Balai Samudera bisa menjadi solusinya. Gedung ini memiliki fasilitas yang bagus untuk menggelar acara pernikahan. Terlebih gedung ini juga dapat menampung hingga ribuan tamu undangan. Sehingga bagi anda yang berencana menggelar pesta pernikahan dengan jumlah tamu ribuan, maka anda tidak perlu khawatir jika menggunakan gedung ini. Adapun alamat lengkap dari gedung Balai Samudera yaitu Jl. Boulevard Bar. Raya No.1, RT.2/RW.9, Klp. Gading Bar., Kec. Klp. Gading, Kota Jakarta Utara.

  1. The Tribrata Dharmawangsa

Selanjutnya ada gedung pernikahan mewah yang bernama The Tribrata Dharmawangsa. Di tempat ini terdapat ballroom mewah biasa di gunakan sebagai tempat menggelar acara pernikahan. Nama ballroom tersebut adalah The Opus Grand Ballroom.

Tempat ini sudah tidak di ragukan lagi dalam menggelar acara pesta pernikahan. Semua fasilitas pedukung pesta sangat bagus, sehingga dapat mempermudah jalannya pesta pernikahan.

Kapasitas dari The Opus Grand Ballroom juga cukup besar, yaitu dapat menampung maksimal 3000 tamu undangan. Selain itu, di tempat ini juga mempunyai rekanan vendor pernikahan yang berkualitas. Sehingga dapat mempermudah calon pengantin dalam mencari vendor pernikahan lainnya.

Adapun alamat dari The Opus Grand Ballroom yaitu Jl. Darmawangsa Raya, Pulo, Kec. Kby. Baru, Kota Jakarta Selatan.

  1. Hallf Patiunus

Kemudian ada tempat pernikahan yang bernama Hallf Patiunus. Hall ini berkonsep insdustrial yang sedang naik daun dan di gandrungi oleh anak muda. Di tempat ini juga terdapat paket pernikahan yang dapat di gunakan oleh para calon pengantin. Sehingga calon pengantin tidak perlu repot untuk mencari vendor di luar sana. Kapasitas hall juga cukup besar, dapat menampul hingga 1000 tamu lebih. Selain itu, fasilitas penduku pesta pernikahan juga sangat baik di tempat ini. Adapun alamat lengkap dari Hallf Patiunus yaitu Jl. Pati Unus No.F4, RT.4/RW.4, Gunung, Kec. Kby. Baru, Kota Jakarta Selatan.

  1. Smesco Convention Hall

Selanjutnya ada tempat pernikahan yang bernama Smesco Convention Hall. Gedung yang mempunyai bentuk mewah ini, dapat menampung hingga 2500 tamu undangan. Cukup besar untuk anda gunakan sebagai venue pernikahan. Fasilitas yang terdapat di tempat ini juga sangat bagus untuk menggelar pesta pernikahan, bisa di katakan semua fasilitas sudah di persiapkan dengan baik di tempat ini.

Di tempat ini juga sudah bekerjasama dengan vendor-vendor pernikahan yang berkualitas. Sehingga calon pengantin tidak perlu repot untuk mencari vendor pernikahan di luar sana. Adapun alamat dari Smesco Convention Hall yaitu Sme Tower, Lt. 4 Gedung Smeco Convention Hall, Jl. Gatot Subroto No.Kav. 94, RT.11/RW.3, Pancoran, Kota Jakarta Selatan.

  1. Pendopo Kemang

Venue pernikahan yang selanjutnya yaitu Pendopo Kemang. Tempat ini aslinya di peruntukan sebagai rumah makan. Namun tempat ini biasa di gunakan sebagai tempat penyelenggaraan pesta pernikahan. Dengan luas lahan 3,333 meter, terdapat ballroom yang biasa di gunakan sebagai tempat pernikahan. Meskipun begitu tempat ini sangat kental dengan nuansa Jawanya, sehingga sangat cocok untuk anda gunakan dengan mengunsung tema pernikahan adat Jawa.

Jika anda tertarik untuk menggunakan Pendopo Kemang sebagai venue pesta pernikahan, anda dapat mengungjungi Pendopo Kemang di alamat Jalan Kemang Selayan No 111 Jakarta Selatan.

Nah, itu dia beberapa venue pernikahan yang rekomended untuk anda gunakan. Bagaimana, apakah anda sudah menentukan tempat mana yang akan anda gunakan?

Tampil cantik di hari pernikahan merupakan dambaan bagi setiap wanita. Jika anda sedang mencari MUA untuk acara pernikahan dan lainnya, anda dapat menggunakan MUA Parasayu. Dengan MUA yang profesional dan berpengalaman, tampil cantik di hari bahagia dapat di wujudkan. Untuk informasi lebih lanjut, anda dapat menghubungi MUA Parasayu di nomor telepon atau WA 0895404100004.