Ikutin Yuk Langkah Mudah Makeup Natural Tapi Cantik Ini

Cantik adalah impian semua wanita. sayangnya, beberapa wanita malah berfikir kalau cantik harus didapat dengan modal besar. Padahal sebenarnya tidak begitu. Kita bisa tampil cantik dengan cara yang sederhana. Bingung bagaimana caranya? Tidak usah khawatir girls, kali ini parasayu akan mengulas mengenai langkah mudah makeup natural tapi cantik.

Makeup Natural Tapi Cantik

Sumber Gambar : kawaiibeautyjapan.com

Apa saja sih langkah-langkah yang harus kamu ikutin agar tetap terlihat cantik menggunakan make up natural setiap hari? Yuk, ikuti langkah-langkah berikut ini:

  1. Bersihkanlah wajah kamu dari sisa-sisa makeup sebelumnya, caranya dengan menggunakan pembersih muka yang biasa kamu pakai. Tuangkan pada kapas kemudian usapkan atau hapus sia riasan kamu secara merata. Setelah itu, pastikan kulit wajah kamu benar-benar bersih. Kamu dapat pula menggunakan pelembab, agar kulit kamu tetap lembab dan tidak kering. Sehingga mudah dalam pengaplikasian makeup yang akan diterapkan nantinya.
  2. Pulaskan foundation untuk membuat makeup yang akan kamu terapkan menjadi tahan lebih lama dan tidak mudah luntur. Bagi kamu yang tidak ingin menggunakan foundation, kamu dapat menggantinya dengan pelembab berwarna. Mengapa harus pelembab berwarna? Karena pelembab ini mengandung SPF serta mampu berbaur dengan baik terhadap kosmetik lainya dengan cukup aman bagi kulit wajah kamu.
  3. Jika masih terdapat noda atau ataupun hal lainnya yang dapat membuat riasan menjadi jelek di sekitar mata kamu, atasilah dengan menggunakan concelear. Hendaknya menggunakan concelear ini dilakukan sebelum menggunakan foundation. Gunakanlah concealer secukupnya saja, perlu diingat dalam memilih concelear seusaikan dengan warna kulit wajah kamu.
  4. Setelah itu, riaslah mata kamu dengan menggunakan riasan yang simpel saja, misalnya dengan menggunakan pensil alis dan mascara. Kenapa kamu perlu menggunakan pensil alis dan mascara? Karena agar alis kamu tidak terlihat botak, serta agar mata nampak lebih hidup dan tajam. Pilihlah pensil alis berwarna hitam, coklat, atau abu-abu. Jangan sampai salah memilih ya…Tidak lucu bukan, kalau sudah berdandan cantik tetapi alis kamu masih botak.
  5. Lalu bagaimana cara membuat alis agar tidak terlihat botak? Cara menggunakan pensil alis ini cukup dengan mengarsirnya dari ujung hinga ke ujung alis mengikuti arah pertumbuhan alis. Bagi kamu yang sudah merasa hidup matanya, kamu tidak perlu menggunakan mascara
  6. Langkah selanjutnya yaitu menghias pipi, biasanya orang akan merias pipi setelah riasan mata selesai. Agar kamu tampil cantik dengan makeup natural, pipi kamu perlu di poles sedikit dengan alat makeup yang sederhana. Misalnya membuat tulang pipi menjadi leboh terlihat tirus dan lainnya. Kamu dapat menggunakan bronzer agar riasan kamu tampak bercahaya, caranya sikat ringan di seluruh wajah ataupun hanya pada bagian tulang pipi dengan menggunakan bronzer.
  7. Tetapi hati-hati yah, penggunaan bronzer ini akan berakibat buruk bagi kamu yang memiliki tidak dapat menggunakannya dengan tepat, serta memiliki kulit pucat. Nah, dari pada takut tuh nanti dikira mayat hidup ataupun ondel-ondel gara-gara riasan kita. Sebaiknya lewati penggunaan bronzer cukup menggantinya dengan blush on. Gunakan blush on agar riasan tampak cerah dengan warna yang soft seperti warna peach.
  8. Terakhir aplikasikan makeup natural tapi cantik dengan menggunakan pewarna bibir atau lipstick. Pilihlah lipstick dengan warna-warna nude agar makeup kamu terlihat lebih natural dan alami. Jika kamu tidak suka menggunakan lipstick, gunakan lip blam atau lip tint agar bibir kamu tidak pucat, serta riasan natural ini menjadi lebih sempurna dan cantik.