Tips Mempersiapkan Pernikahan Demi Hadirkan Momen Tak Terlupakan

Tips mempersiapkan pernikahan pasti dibutuhkan oleh hampir setiap pasangan yang akan melangsungkan pernikahan. Sebab pernikahan itu memerlukan proses yang panjang. Bukan hanya soal hubungannya, tapi juga prosesi pernikahannya.

Mulai dari akad hingga resepsi pernikahan harus dipersiapkan sedini mungkin agar semuanya dapat berjalan dengan baik. Tentu kamu tidak ingin asal-asalan bukan? Buat kamu yang masih galau dengan persiapan pernikahan, berikut ini adalah tips mempersiapkan pernikahan yang dapat membantu:

  1. Siapkan mental

Sebelum merencanakan sebuah pernikahan, kamu harus benar-benar yakin bahwa pasangan yang kamu pilih adalah jodoh terbaik untukmu. Kamu akan menjalani seluruh sisa hidupmu bersama orang tersebut sehingga sudah seharusnya kamu mengetahui betul calon pasangan hidupmu, baik kelebihan maupun kekurangannya.

  1. Dapatkan restu orang tua

Hal terpenting dari sebuah rencana pernikahan adalah restu dari kedua orang tua, baik orang tuamu maupun orang tua pasangan. Tidak ada hal yang lebih sakral dan wajib dibandingkan hal ini. Mintalah restu orang tua sebelum merencanakan pernikahan. Dengan begini, pernikahan kalian pun akan dapat berjalan dengan baik.

Kamu juga dapat meminta saran dari keluarga tentang apa saja yang diperlukan dalam mempersiapkan pernikahan. Apalagi jika kamu ingin melaksanakan upacara adat, tentu peran orang tua sangat diperlukan selama acara berlangsung nanti.

  1. Buat daftar undangan

Jangan lupa memmbuat daftar orang yang akan diundang terlebih dahulu sebelum merencanakan pernikahan. Daftar undangan akan mempermudah kamu memperkirakan biaya yang diperlukan dalam acara nantinya. Kamu juga dapat menambah atau mengurangi daftar undangan jika budget yang kamu miliki berlebih atau terbatas.

  1. Siapkan dana

Setelah kamu benar-benar yakin untuk menikah, selanjutnya kamu harus mempersiapkan dana yang dibutuhan. Buatlah rincian anggaran yang diperlukan untuk mempermudah perencanaan. Jika kamu memiliki dana yang terbatas, kamu dapat melangsungkan secara sederhana saja. Tidak perlu memaksakan diri untuk memiliki resepsi pernikahan yang mewah bak artis di televisi.

Selain itu, biaya yang kamu perlukan ketika menjalani rumah tangga sebenarnya jauh lebih penting. Maka dari itu, pastikan kamu tidak hanya mempersiapkan dana untuk resepsi pernikahan saja, tapi juga biaya rumah tangga. Jangan sampai setelah resepsi pernikahan digelar, perekonomian kamu justru jadi amburadul.

  1. Persiapkan semua berkas

Jangan lupa untuk mempersiapkan semua berkas yang diperlukan untuk mendaftarkan pernikahanmu. Mengurus berkas pernikahan tidak dapat selesai satu hari saja sehingga kamu harus mempersiapkannya sejak hari pertama perencanaan pernikahan. Kamu juga harus bolak balik ke kantor pemerintahan untuk mendapatkan pendaftaran resmi.

  1. Jaga kesehatan

Menjelang pernikahan, banyak hal yang harus dipersiapkan dengan baik sehingga tenaga dan pikiranmu akan terkuras. Jagalah kesehatan selama mempersiapkan pernikahan. Jangan sampai hanya karena kelelahan akibat persiapan pernikahan, penampilanmu jadi terlihat kusam saat berada di atas pelaminan.

Makanlah makanan bergizi seimbang dan lakukan olahraga secara teratur. Jangan lupa pula untuk mendapatkan istirahat yang cukup agar tubuh tetap fit meskipun kamu banyak beraktivitas.

  1. Gunakan jasa WO

Wedding organizer atau WO dapat membantu kamu menyusun persiapan pernikahan. Gunakan WO yang memiliki layanan mulai dari akad hingga resespi agar kamu dapat berkonsentrasi pada hal lainnya. Biasanya WO akan memberikan jasa make up, busana, tenda, hingga MC dan fotografer yang lengkap. Kamu cukup menyesuaikan dana yang kamu miliki dengan paket yang mereka tawarkan.

Itulah beberapa tips mempersiapkan pernikahan yang dapat kamu coba. Lakukan dengan teratur dan sesuai jadwal agar kamu tidak kerepotan di minggu pelaksanaan pernikahan. Semoga semua acara kamu lancar, ya girl.