Cara Mudah Perawatan Rambut Kering dan Keriting
Daftar isi
Siapa sih yang tidak ingin mempunyai rambut yang sehat dan indah? Mempunyai rambut yang indah dan sehat merupakan dambaan bagi setiap wanita. Rambut yang sehat dan indah salah satu penunjang yang penting untuk penampilan kita. Rambut tidak selamanya sehat, aktivitas yang sering kita lakukan terkadang membuat rambut menjadi rusak, rambut kering dan berubah menjadi keriting adalah salah satu kerusakan yang terjadi pada rambut. Rambut rusak memang menjadi kendala bagi kita, untuk itu pada kesempatan kali ini kita akan membahas bagaimana cara perawatan rambut kering dan keriting yang sederhana dan baik untuk kita lakukan.
Perawatan Rambut Kering dan Keriting
Melakukan perawatan rambut memang membutuhkan waktu yang tidak sedikit, perlu proses dan ketekunan dalam merawat rambut yang rusak agar rambut kembali sehat. Dengan rutin melakukan perawatan rambut, tentunya dapat memulihkan rambut kita yang rusak. Dibawah ini kami berikan beberapa tips sederhana dan mudah dalam melakukan perawatan rambut kering dan keriting, untuk lebih lengkapnya yuk simak ulasannya dibawah ini.
Menggunakan Kondiosner dan Vitamin Rambut
Rambut rusak dan keriting biasanya terjadi karena rambut kekurangan nutrisi dan vitamin, untuk itu menggunakan kondisioner dan vitamin rambut rontok dan kering dapat kamu lakukan agar rambut kembali sehat. Kandungan yang terdapat pada kondisioner dapat memberi nutrisi pada rambut sehingga rambut lebih sehat dan lembut, sedangkan vitamin rambut dapat melindungi rambut dari kerusakan yang lebih parah sekaligus dapat memulihkan rambut yang rusak.
Hindari Penggunaan Hair Dryer
Mengeringkan rambut secara alami sangat dianjurkan ketika rambut kita sedang mengalami kerusakan. Sering menggunakan pengering rambut hair dryer dapat menyebabkan rambut kita menjadi kering, itulah mengapa ketika rambut sedang mengalami kerusakan baiknya kita tidak menggunakan pengering rambut hair dryer. Karena akan mengakibatkan kerusakan rambut yang lebih parah lagi.
- Baca Juga : 7 Tips Melakukan Perawatan Rambut Gugur Dan Kering Menggunakan Bahan Alami
- Baca Juga : 8 Cara Merawat Rambut Kering Habis Rebonding Agar Rambut Kembali Sehat
Hindari Penggunaan Pelurus Rambut
Mempunyai rambut yang keriting juga bisa terlihat cantik kok jika kita pandai untuk merawatanya. Memang kendala mempunyai rambut keriting yaitu sangat mudah rambut terlihat kering, namun hal itu tidak mengurangi penampilan kita. Menggunakan pelurus rambut selain dapat merusak rambut juga dapat memperparah rambut kering kita. Untuk itu merawat rambut keriting agar sehat merupakan pilihan yang baik untuk kita lakukan.
Menggunakan Sisir Bergigi Lebar
Rambut kering dan keriting harus berhati-hati dalam menyisir rambut. Rambut kering membuat rambut sangat rapuh dan mudah sekali gugur, untuk itu menggunakan sisir bergigi lebar sangat baik untuk kita gunakan agar meminimalir rambut berguguran serta menggunakan sisir bergigi lebar juga membuat rambut keriting kita dapat dengan mudah diatur.
Memotong Rambut Secara Berkala
Perawatan rambut kering dan kerinting selanjutnya adalah memotong rambut secara berkala, memang terdengar sangat sederhana namun sangat baik dalam perawatan rambut. Memotong rambut secara berkala selain dapat up to date dalam penampilan, kita juga dapat memangkas rambut kering dan keriting yang tidak beraturan sehingga dapat mengurangi kerusakan yang terjadi pada rambut.
Melakukan Perawatan dengan Creambath
Perawatan sederhana yang dapat kamu lakukan yaitu dengan cara melakukan creambath. Melakukan perawatan dengan creambath dapat kamu lakukan disalon maupun dirumah, dengan melakukan perawatan rambut creambat dapat mengurangi kerusakan yang terjadi pada rambut, melembabkan rambut sekaligus mengurangi rambut keriting yang kusut dan kusam.
Menggunakan Gel Lidah Buaya
Rasanya kurang lengkap jika merawat rambut tidak menggunkan gel lidah buaya. Manfaat lidah buaya untuk kecantikan dan rambut memang sudah menjadi rahasia umum, kandungan yang terdapat pada gel lidah buaya terbukti ampuh dalam mengatasi kerusakan rambut. Selain dapat melembabkan rambut, gel lidah buaya juga dapat melindungi rambut dari kerusakan. Terlebih tanaman yang satu ini dapat dengan mudah kita temui disekitaran kita, melakukan perawatan rambut menggunakan gel lidah buaya sangat mudah untuk kita lakukan.
Nah itu dia 7 tips cara melakukan perawatan rambut kering dan keriting dengan cara yang sangat sederhana namun efektif mengurangi kerusakan rambut. Semoga informasi ini bermanfaat dan sampai jumpa pada pembahasan selanjutnya.