20 Pusat Oleh-oleh Bandung dengan Harga Terjangkau

Siapa yang tidak kenal Bandung? Kota yang dikenal sebagai surganya produk fashion lokal ini juga dikenal memiliki wisata kuliner yang enak. Pokoknya, jika kalian ke Bandung pasti akan menemui banyak pusat oleh-oleh Bandung yang akan memanjakan hasrat belanja Anda karena banyak sekali factory outlet Bandung yang bagus.

Oleh-oleh khas Bandung yang paling terkenal

Jika berbicara Bandung tentu oleh-oleh yang paling sering dipikirkan adalah makanan serta pakaian. Hal tersebut tidak salah mengingat Bandung terkenal sebagai destinasi wisata kuliner dan belanja di pulau Jawa. Beberapa kuliner yang terkenal adalah peuyeum, keripik tempe dan kue balok.

Toko oleh-oleh khas Bandung yang paling kekinian

Saat ini banyak kuliner baru yang hadir di Bandung. Sebagai salah satu kota terpadat di Jawa tentu hal tersebut kerap menjadi viral dan terkenal di Indonesia. Dari segi kuliner sendiri, oleh-oleh kekinian khas Bandung akan semakin mewarnai khazanah kuliner urban kota tersebut.

Didominasi kue atau cake

Dari berbagai kuliner kekinian yang ada di Bandung, kebanyakan merupakan kue-kue atau cake yang memiliki cita rasa manis dan mengandung bahan-bahan lokal. Selain memiliki tampilan yang menarik, rasa kuliner kekinian tersebut juga tidak kalah dari kuliner internasional.

Baso aci yang populer

Selain cake ternyata baso aci juga masih sangat populer di kalangan wisatawan muda. Bahkan, saking populernya sekarang sudah banyak variasi baso aci yang rasanya lebih enak. Selain itu, sekarang baso aci juga dikemas dengan kemasan yang praktis dan bisa dibeli di pusat oleh-oleh Bandung.

Rekomendasi 20 pusat oleh-oleh Bandung yang murah meriah

  1. Batagor Kingsley

Batagor Bandung merupakan salah satu kuliner favorit masyarakat Indonesia. Oleh sebab itu, jika sempat ke Bandung tidak ada salahnya untuk  membeli Batagor ini untuk dijadikan oleh-oleh. Hal ini dikarenakan Batagor Kingsley dikenal memiliki rasa yang enak serta praktis dibawa karena sudah dibekukan sehingga sangat direkomendasikan bagi Anda yang berasal dari kota yang jauh.

  1. Kopi Aroma

Kopi Aroma merupakan salah satu merek kopi legendaris asal Bandung. Di sana Anda bisa menemukan kopi arabika dan robusta lokal terbaik yang masih fresh. Tidak hanya itu, di tempat tersebut Anda juga bisa belajar dan konsultasi tentang kopi langsung pada ahlinya.

  1. Kartika Sari

Bagi yang belum tahu, Kartika Sari merupakan tempat oleh-oleh makanan ringan yang sangat terkenal di Bandung. Salah satu andalan toko ini adalah Pisang Bolen yang memiliki berbagai varian rasa seperti coklat, kacang hijau dan origsinal.

  1. Abadi Bagelen

Roti Bagelen merupakan salah satu roti garing yang memiliki cita rasa gurih menggoda. Di toko tersebut, Anda bisa menemukan berbagai jenis kue kering jadul dan modern serta bagelen baik basah maupun kering dengan harga yang terjangkau.

  1. Bolu Bakar Tunggal

Di toko tersebut, Anda bisa menemukan berbagai roti bolu yang dikenal dengan teksturnya yang lembut serta kaya akan butter. Selain bolu bakar, Anda juga bisa membeli aneka snack khas Bandung dengan harga yang terjangkau.

  1. Prima Rasa

Jika Anda lebih menyukai kue basah dan cake maka tempat ini sangat direkomendasikan. Jenis kue yang dijual disana bisa dikatakan sangat lengkap dan memiliki harga yang terjangkau. Anda bisa membeli kue-kue disana dengan harga mulai dari Rp 2  ribuan hingga yang paling mahal sekitar Rp 500 ribuan.

  1. Daerah Riau, Dago dan Setiabudi

Jika bosan dengan kuliner maka Anda bisa membeli oleh-oleh di sekitar jalan Dago, Setiabudi dan Riau. Kawasan tersebut sudah lama dikenal memiliki deretan factory outlet yang menyediakan pakaian dengan harga yang bersahabat. Tidak hanya produk lokal, Anda juga bisa menemukan beberapa pakaian impor di sana.

  1. Daerah Cihampelas

Cihampelas sudah lama dikenal dengan surganya sepatu. Jika Anda sudah puas berbelanja pakaian maka Anda bisa melanjutkan ke Cihampelas untuk mendapatkan sepatu terbaru. Untuk masalah harga Anda jangan khawatir karena harga produk di Cihampelas termasuk murah dan masih bisa ditawar.

  1. Oncom Jaya

Jika ingin membeli aneka camilan khas Bandung maka tempat ini sangat direkomendasikan. Selain lengkap, harga produk di toko tersebut juga termasuk murah sehingga tidak akan membuat Anda rugi.

  1. Gang Tamim

Jika ingin mencari pakaian berbahan dasar denim maka Anda harus berkunjung ke Gang Tamim yang terletak di belakang Pasar Baru. Di sana Anda akan menemukan berbagai penjual yang menawarkan bahan denim dengan kualitas serta warna yang beragam. Meskipun harga disana termasuk murah, Anda masih bisa menawar ke penjualnya.

  1. Sentra Rajut Binong Jati

 Sentra industri rajut khas Bandung ini terletak di jalan Binong Jati, Batununggal, Bandung. Anda bisa menemukan berbagai produk rajut seperti jaket,sweater,syal dan sebagainya. Selain lengkap,semua produk yang dijual disana merupakan produk homemade dan memiliki harga terjangkau sehingga cocok dijadikan oleh-oleh.

  1. Pasar Panorama Lembang

Lembang memang salah satu daerah wisata terkena di Bandung. Di pusat oleh-oleh Bandung tersebut Anda bisa menemukan cenderamata kota Paris Van Java dengan harga yang terjangkau.

  1. Pasar Jumat Pusdai

Pasar ini sebenarnya merupakan salah satu pasar kaget yang ada di Bandung yang terkenal menjual berbagai jenis produk murah meriah. Barang-barangnya bermacam-macam mulai namun kebanyakan adalah pakaian seperti baju,celana dan kemeja.  Sesuai namanya,pasar ini hanya ada tiap hari Jumat mulai jam 3 pagi hingga selesai solat Jumat.

  1. Pasar Baru Trade Center

Tempat ini sering disebut sebagai pusat grosir terkenal di daerah Bandung. Jika Anda bingung memilih oleh-oleh saat di Bandung maka sangat disarankan untuk mengunjungi tempat ini. asal Anda tahu, produk-produk yang dijual selain murah juga selalu uptodate.

  1. Pasar kaget Gasibu

Pasar ini adalah tempat yang tepat jika mencari oleh-oleh khas Bandung dengan harga yang murah. Sesuai namanya,pasar ini hanya ada tiap hari Minggu mulai jam 6-12 siang.

  1. Pasar Kosambi

Pasar ini merupakan surga bagi para pencinta keripik. Di tempat tersebut Anda bisa menemukan berbagai jenis keripik dengan berbagai rasa yang unik entah itu manis atau asin.

  1. Toko Iteung Bandung

Toko ini bisa jadi alternatif jika Anda ingin membeli makanan sekaligus suvenir khas Bandung. Selain tersedia camilan seperti peyeum, makaroni dan sebagainya juga tersedia berbagi miniatur mobil antik dari kayu serta celengan berbentuk itik.

  1. Gang Nata

Tempat ini adalah pusatnya barang-barang bermerek dengan harga murah di Bandung. Meskipun murah tapi kualitasnya bukan murahan lho. Jika Anda mau kesana sebaiknya cukup dengan jalan kaki saja karena letaknya cukup terpencil.

  1. Factory Outlet

Bandung memang dikenal sebagai surga belanja. Hal ini dikarenakan terdapat banyak sekali factory outlet yang menjual berbagai produk terbaru dengan harga terjangkau. Saking banyaknya,Anda akan bingung memilih toko yang ingin dimasuki.

  1. Saung Angklung Udjo

Selain menampilkan pertunjukan musik tradisional dengan angklung, tempat tersebut juga menjual berbagai cenderamata berupa alat musik tradisional khas Bandung. Selain bisa dimanikan, alat-alat musik tersebut juga bisa digunakan sebagai dekorasi yang artistik.

Baca rekomendasi lain untuk menemukan pusat oleh-oleh Bandung terlengkap yang sesuai budget Anda.

Sebagai kota wisata tentu saja Bandung memiliki banyak pusat oleh-oleh baik yang beroperasi selama 24 jam maupun yang bukan. Karena jumlahnya cukup banyak maka sebaiknya Anda membaca rekomendasi pusat oleh-oleh mana yang sebaiknya dikunjungi.

Kesimpulan

Bandung tidak hanya sekedar wisata kuliner atau belanja saja. Namun dari berbagai oleh-oleh yang ada di daerah tersebut Anda juga bisa menemukan tradisi yang cukup kental. Oleh sebab itu, jangan ragu untuk membeli di pusat oleh-oleh Bandung karena hal tersebut bisa membantu perekonomian masyarakat sekitar dengan melestarikan tradisinya.

makeup pernikahan adat sunda