15 Pilihan Tempat Outdoor Wedding Jakarta

Melangsungkan pesta pernikahan di tempat outdoor wedding merupakan salah pilihan yang sering digunakan oleh calon mempelai. Nuansa pesta akan lebih serasa alami ketika menggelar pesta di area outdoor. Dikota Jakarta sendiri banyak sekali pilihan tempat outdoor yang dapat anda gunakan. Untuk itu, pada ulasan kali parasayu akan memberikan beberapa rekomendasi tempat outdoor wedding Jakarta yang dapat anda gunakan.

Sebelum lanjut, ada sedikit informasi untuk calon mempelai pengantin. Jika anda sedang mencari make up artist profesional untuk prewedding, pesta dan rias pengantin. Anda dapat menggunakan MUA Parasayu. Dengan MUA yang berpengalaman dan berkualitas, tentu hasil riasan pada hari pernikahan akan tampak cantik memukau. Untuk informasi lebih lanjut, anda dapat menghubungi MUA Parasayu dinomor telepon/WA atau menghubungi website https://mua.parasayu.net/.

Rekomendasi Tempat Outdoor Wedding Jakarta

Bagi anda yang sedang mencari tempat outdoor untuk acara pesta pernikahan. Berikut daftar tempat pernikahan outdoor yang dapat anda gunakan.

  1. Plataran Cilandak

outdoor wedding jakarta

Tempat outdoor wedding jakarta yang pertama yaitu plataran cilandak. Dengan luas lahan lebih dari 2 hektar, membuat tempat ini sangat cocok untuk menggelar pesta pernikahan outdoor. Tidak mengherankan memang jika beberapa artis pernah menggunakan tempat ini sebagai tempat pesta pernikahannya. Dengan pepohonan yang rindang membuat suasana menjadi menjadi lebih sejuk. Jika anda tertarik untuk menggunakan Plataran Cilandak anda dapat mengunjungi alamat Jl. Durian Raya No.26, Jakarta Selatan.

  1. Azila Villa

outdoor wedding jakarta

Selanjutnya ada tempat pernikahan outdoor azila villa. Tempat ini merupakan salah satu tempat pernikahan outdoor yang sudah mempunyai nama. Tidak mengherankan jika banyak calon mempelai yang ingin menggunakan tempat ini harus membooking jauh-jauh hari untuk menggunakannya. Adapun alamat dari azila villa yaitu Jl. Damai PBSI No.2A, RT.11/RW.1, Cipayung, Kec. Cipayung, Kota Jakarta Timur.

  1. Gedung Arsip Nasional

outdoor wedding jakarta

Jika anda sedang mencari tempat pernikahan outdoor ditengah kota Jakarta maka gedung arsip nasional adalah jawabanya. Gedung ini memiliki dua area yaitu indoor dan outdoor. Dengan bagunan gedung yang klasik serta taman yang asri, membuat menggelar acara pesta pernikahan disini akan terasa lebih spesial. Adapun alamat dari gedung arsip nasional yaitu Jl. Gajah Mada No.111, RT.1/RW.1, Krukut, Kec. Taman Sari, Kota Jakarta Barat.

  1. Omah Sendok

outdoor wedding jakarta

Tempat outdoor wedding jakarta yang selanjutnya yaitu omah sendok. Bagi anda yang ingin memadukan suasa alam dengan tema pernikahan adat jawa, tempat ini sangat cocok dengan anda gunakan. Dengan rumah joglo sebagai ikon tempat ini, membuat kental suasana tradisional jawa. Bagi anda yang tertarik menggunakan omah sendok, anda dapat mengujungi alamat Jl. Taman MPU Sendok No.45, RT.8/RW.3, Selong, Kec. Kby. Baru, Kota Jakarta Selatan.

  1. Hidden Paradise

outdoor wedding jakarta

foto by thebridedept.com

Selanjutnya ada tempat yang bernaman hidden paradise. Sesuai dengan namanya, tempat indah ini terdapat di sudut kota Jakarta. Bahkan tidak jarang dari pengunjung yang pertama kali datang ketempat ini akan kesulitan tanpa bantuan dari aplikasi penunjuk jalan. Terlepas dari itu semua, tempat ini layak untuk anda gunakan sebagai venue wedding outdoor.

Dengan pemandangan yang indah serta harga yang relatif terjangkau bisa menjadi alternatif untuk anda gunakan. Lokasi dari tempat ini juga tidak begitu jauh dari Jakart, tempat dipertengan kota Jakarta dan Depok. Adapun alamat lengkap dari hidden paradise yaitu Jl. Kayu Putih Raya, Jl. Pd. Cabe Raya No.8, Cinangka, Kec. Sawangan, Kota Depok.

  1. Taman Kajoe

outdoor wedding jakarta

Kemudian ada tempat pernikahan outdoor taman kajoe. Tempat ini sangat cocok untuk anda gunakan jika pesta pernikahan mengusung tema garden party wedding. Dengan pemandangan yang indah serta pepohonan yang rindang serasa anda merayakan pesta pernikahan di taman pribadi.

Selain itu, tempat parkir di tempat ini juga cukup memadai, meski tidak satu lokasi. Bagi anda yang tertarik menggunakan taman kajoe sebagai tempat pernikahan, anda dapat mengunjungi alamat Jl. Melati No.57, RT.4/RW.2, East Cilandak, Pasar Minggu, Jakarta Selatan.

  1. Rumah Ranadi

outdoor wedding jakarta

Tempat pernikahan outdoor selanjutnya yaitu rumah ranadi. Tempat ini merupakan salah satu yang kental dengan suasana keraton pada zaman dahulu, sangat cocok ketika anda mengusung tema pernikahan adat jawa. Adapun alamat dari rumah ranadi yaitu Jl. Jeruk Purut Buntu No.67N, RW.3, Cilandak Tim., Kec. Ps. Minggu, Kota Jakarta Selatan/

  1. Batavia Sunda Kelapa Marina

outdoor wedding jakarta

Selanjutnya ada tempat pernikahan outdoor yang bernama batavia sunda kelapa marina. Jika sebelumnya tempat outdoor bertema taman dan kebun, tempat yang satu ini berlatar belakang laut. Cocok sekali bagi anda yang menyukai alam disekitar laut.

Berlokasi di Jl. Raya Baruna Jl. Sunda Klp. No.9, RT.11/RW.8, Ancol, Kec. Pademangan, Kota Jakarta Utara. Batavia sunda kelapa marina menyuguhkan pemandangan laut dengan dermaga tempat kapal berlabuh. Tentu ini menjadi pemandangan yang unik bagi anda yang menyelenggarakan pesta pernikahan.

  1. Mandarin Oriental Jakarta

Tempat outdoor wedding jakarta yang selanjutnya yatiu Mandarin Oriental Jakarta. Tempat pernikahan ini sedikit berbeda dari tempat pernikahan lainnya. Dengan tempat pernikahan di sekitar kolam renang dan latar belakang gedung pencakar langit, Mandarin Oriental Jakarta menyuguhkan nuansa yang berbeda dan spesial.

Bagi anda yang tertarik menggunakan Mandarin Oriental Jakarta sebagai tempat pernikahan, anda dapat mengunjungi alamat Jl. MH Thamrin, RT.1/RW.5, Menteng, Kec. Menteng, Kota Jakarta Pusat.

  1. Puspo Budoyo

Selanjutnya ada tempat pernikahan yang bernama puspo budoyo. Meski lokasi puspo budoyo tidak termasuk dalam provinsi Jakarta, namun lokasinya sangat dekat dari kota Jakarta. Suasana yang rindang dengan pemandangan yang indah menjadi salah satu keunggulan dari tempat ini.

Selain itu, area parkir yang terdapat pada puspo budoyo sangat memadai untuk menampung kendaraaan para tamu undangan. Adapun alamat lengkap dari puspo budoyo yaitu Jl. Elang Raya No.1, Sawah Lama, Kec. Ciputat, Kota Tangerang Selatan.

  1. Wisma Subud-Adipuri

outdoor wedding jakarta

foto by adipuri.com

Tempat pernikahan yang selanjutnya yaitu wisma subud-adipuri. Jika anda berencana menggelar pesta pernikahan dengan jumlah tamu yang tidak besar, wisma subud-adipuri sangat cocok untuk anda gunakan. Dengan taman bunga yang cukup luas, membuat tempat ini sangat cocok menggelar wedding garden party. Adapun lokasi dari wisma subud-adipuri yaitu Jl. RS. Fatmawati no.52, Cilandak Barat, RT.7/RW.3, Cilandak Barat, Jakarta Selatan.

  1. The Imperium Kuningan

outdoor wedding jakarta

Apakah anda berencana menggelar pesta pernikahan di gedung pencakar langit? Jika ya, the imperium kuningan adalah jawabanya. Berlokasi di tengah kota Jakarta Selatan, membuat para tamu tidak akan kesulitan untuk mendatangi tempat pernikahan anda.

Selain itu, tempat pernikahan ini juga cocok untuk menggelar pesta pernikahan dengan tema modern maupun tradisional. Adapun alamat lengkap dari the imperium kuningan yaitu Jl. H. R. Rasuna Said No.1, RT.1/RW.6, Guntur, jakartan selatan, Kota Jakarta Selatan

  1. Rumah Sarwono

Kemudian ada tempat pernikahan outdoor yang bernama rumah sarwono. Tempat eklusif ini memang tidak dapat menampung jumlah tamu yang banyak. Namun, tempat ini mempunyai keunggulan yaitu taman yang cantik dan nuansa jawa yang kental.

Sehingga akan sangat cocok ketika anda menggelar pesta pernikahan bertama adat jawa. Adapun alamat lengkap dari rumah sarwono yaitu Jl. Raya Pasar Minggu No.Km. 18,2, RT.12/RW.1, Pejaten Tim., Kec. Ps. Minggu, Kota Jakarta Selatan.

  1. Museum Bank Indonesia

Selanjtunya ada tempat pernikahan outdoor Museum Bank Indonesia. Tempat ini juga sering menggelar acara pernikahan yang bertema outdoor wedding. Dengan nuansa bangunan yang klasik serta taman yang terawat membuat suasan pernikahan serasa balik ke masa lampau. Adapun alamat lengkap dari tempat pernikahan ini yaitu Jl. Pintu Besar Utara No.3, RW.6, Pinangsia, Kec. Taman Sari, Kota Jakarta Barat.

  1. The Roemah 7A

outdoor wedding jakarta

Tempat outdoor wedding jakarta yang selanjutnya the roemah 7A. Menggelar pesta pernikahan di the roemah 7A serasa balik ke zaman dahulu. Dengan banyaknya barang koleksi yang antik serta joglo yang bernuansa jawa, membuat tempat ini layak untuk anda gunakan sebagai tempat pernikahan.

Bagi anda yang tertarik menggunakan the roemah 7A sebagai tempat pernikahan, anda dapat mengunjungi alamat Jl. Lb. Bulus I No.7A, RT.12/RW.4, Cilandak Barat., Kec. Cilandak, Kota Jakarta Selatan.

Nah itu dia beberapa rekomendasi tempat outdoor wedding Jakarta yang dapat anda gunakan. Bagimana apakah anda sudah menentukan tempat yang akan anda gunakan?

Tampil cantik dihari bahagian merupakan dambaan bagi wanita. Bagi anda yang sedang mencari MUA profesional, anda dapat menggunakan MUA Parasayu. MUA Parasayu sudah berpengalam dalam merias pengantin, baik pengantin adat maupun nasional. Untuk informasi lebih lanjut anda dapat menghubungi MUA Parasayu di nomor telepon/WA atau mengunjungi website mua.parasayu.net.